Text
Aku ingin aman & nyaman menjadi TKI: Kumpulan cerita yang diadaptasi dari kisah nyata Para Tenaga Kerja Indonesia
Calon Tenaga Kerja Indonesia memiliki tantangan semakin meningkat. Tuntutan utama adalah pendidikan, ketrampilan dan kesiapan tenaga kerja untuk bekerja di luar negeri. Tenaga Kerja Indonesia saat ini dihadapkan dengan beragam kerentanan di dalam proses migrasi seperti kerentanan terhadap tindakan kekerasan, perdagangan manusia dan juga kerentanan terinfeksi HIV. Migrasi sendiri bukanlah faktor risiko untuk terinfeksi HIV, namun kerentanan di dalam proses migrasi baik dari kampung halaman, proses keberangkatan, di negara tujuan dan proses pemulangan, dapat membuat Calon Tenaga Kerja Indonesia dan tenaga Kerja Indonesia rentan terhadap HIV. Untuk itu penting untuk memberikan pemahaman TKI tentang proses migrasi aman untuk melindungi pekerja migran dari berbagai kerentanan yang dihadapi. Komik ‘Aku Ingin Aman dan Nyaman menjadi TKI’ adalah bentuk alternatif penyajian materi tentang migrasi aman agar Calon TKI dapat mendapat informasi pencegahan sedini mungkin atas beragam potensi kekerasan serta mendapatkan informasi yang tepat tentang pencegahan dan pelayanan HIV dan AIDS.
KP.X.000070 | KP.X.IND a | My Library | Available |
No other version available