Text
Tiga Menguak Tabir : Perempuan Minangkabau di Persimpangan Jalan
Wanita Minangkabau, sebagaimana halnya dengan wanita Indonesia lainnya, karena rentetan peristiwa yang sama, juga menerima dampak sejarah sosial yang sama Gerakan Women Libs atau gerakan Emansipasi Wanita dengan gaung gender Revolotion, semakin gencar disurakana oleh masyarakat Barat. Pengaruhnya demikian besar di Indonesia. Dikaitkan dengan adat Minangkabau, posisi wanita demikian tinggi dan terhormat. Bagaimana realitanya ? Wanita tiang negara malahan untuk urusan akhirat pun demikian berperan. Dalam masyarakat Minangkabau yang matrinial, anak dan keturunan dengan garis wanita. Sebaliknya dalam kondisi kekinian, nilai dan budaya yang demikian tinggi itu, terlihat kondisi yang kontradiktif. Nilai yang luhur itu terpuruk dan banyak yang ditinggalkan. Nilai-nilai baru yang datang dari luar diterima nyaris tanpa filter. Dalam buku ini fenomena itu dituangkan oleh Prof. H. Muctar Naim dalam tiga makalah yang disajikan dalam seminar dan simposium yang berbeda di Padang dan hJakarta yakni; Wanita Minangkabau dan Lapangan Kerja rta, Pergeseran Fungsi Wanita di Minangkabau dan Kedudukan Wanita Minangkabau, Dulu, Kini dan Esok.
KP.II.000353 | KP.II NAI m | My Library | Available |
No other version available